16 February 2014

Chatting


Chatting merupakan aplikasi internet yang memungkinkan kita berkomunikasi secara real time. Real time artinya seketika atau saat itu juga. Untuk dapat chatting, kita harus koneksi ke internet ditambah dengan aplikasi chatting. Aplikasi untuk chatting antara lain adalah IRC (Internet Relay Chatter) dan Yahoo Messenger

Untuk chatting, kita harus menggunakan etika, antara lain adalah:
  • Menggunakan bahasa yang sopan.
  • Jangan menggunakan huruf besar, karena huruf besar disimbolkan sebagai amarah.
  • Jangan melakukan spam / informasi yang tidak penting secara terus menerus kepada orang lain
  • Jangan menggunakan warna yang mencolok, karena tidak mudah dibaca
  • Menolak topik dengan halus
  • Hindari pertengkaran atau perdebatan yang sengit
  • Tidak melayani kata – kata kasar atau tidak senonoh

Manfaat Chatting, chatting mempunyai beberapa manfaat, antara lain:
  • Sarana murah dan mudah.
  • Bisa konsultasi dengan dokter dengan cara chatting.
  • Bisa berhubungan (chatting) dengan para pakar
  • Mengetahui isi buku
  • Bisa mendapatkan teman baru
  • Sarana belajar dan diskusi

Dampak Negatif Chatting, Chatting mempunyai dampak negatif, diantaranya adalah:
  • Mengobrol yang tidak senonoh
  • Terkena virus
  • Rematik dan otot pegal
  • Maniak chatting, bagi para penggila chatting
  • Berhubungan dekat dengan orang yang tidak jelas.

Itu adalah sedikit ulasan tentang chatting, semoga dapat menambah wawasan, sekian dari HEXABLOG dan sampai jumpa.

Share on Facebook
Share on Twitter
Share on Google+
Tags :

Related : Chatting

0 Komentar:

Post a Comment